Pengaruh Arang Aktif Dalam Campuran Bahan Baku Terhadap Karakteristik Papan Partikel = The Effect of Active Charcoal in Raw Material Mixture on Particleboard properties
ABSTRACT. Formaldehyde emission andphysical-mechanical properties of particleboard bonded with urea formaldehyde (UF) could have negative effects to human health, especially when used in a room with limited ventilation. To reduce formaldehyde emission, anadsorbentcan be applied to raw material as a mixture. This report describes the effect of active charcoal application on formaldehyde emission and physical-mechanical properties of the bonded particleboard. Results showed that application of active charcoal in particleboard production significant changed the product properties. Active charcoal addition as much as20% of the particle weight to raw material could reduce formaldehyde emission andincreasephysical-mechanical propertiesof particleboard,and meet the Indonesian and Japanese Standards.
Key words: Particleboard, formaldehyde emission, active charcoal
ABSTRAK. Emisi formaldehida dan sifat fisis-mekanis dari papan partikel yang direkat dengan urea formaldehida (UF) dapat mengganggu kesehatan, terutama jika digunakan di dalam ruangan dengan ventilasi terbatas. Untuk mengurangi emisi formaldehida, dapat digunakan suatu zat penjerap ke dalam bahan baku produk tersebut. Dalam tulisan ini diuraikan pengaruh penggunaan arang aktifdalam campuran bahan baku terhadap emisi formaldehida dan sifat fisis-mekanis papan partikel yang direkat dengan UF. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemakaian arang aktif mempengaruhi emisi formaldehida dan sifat fisi-mekanis papan partikel. Aplikasi arang aktif sebanyak 20% dari bobot partikel pada bahan baku mampu mengurangi emisi formaldehida dan meningkatkan sifat fisis-mekanis papan partikel serta memenuhi persyaratan standar Indonesi dan Jepang.
Kata kunci: Papan partikel, emisi formaldehida, arang aktif
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain