Ketahanan lima jenis kayu terhadap beberapa Jamur Perusak Kayu
Ketahanan lima jenis kayu yang berasal dari Jawa Barat diuji terhadap jamur menggunakan standar DIN 52176 yang dimodifikasi. Contoh uji kayu dibagi dalam dua kelompok secara radial, yaitu bagian tepi dan dalam dolok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kayu bengkal (Nauclea orientalis L.), mindi (Melia dubia Cav.) dan kayu bintaro (Cerbera sp.) termasuk kelompok kayu agak-resistan (kelas III), sedangkan kayu jaran (Lannea coromandelica Merr.) dan waru (Hibiscus tiliaceus L.) termasuk kelompok kayu tidak-resistan (kelas IV). Kehilangan berat kayu bagian dalam umumnya lebih rendah dibandingkan dengan kayu bagian tepi. Kehilangan berat tertinggi terjadi pada kayu jaran bagian dalam yang diletakkan pada biakan jamur Coriolus versicolor (52,26 persen). Sedangkan kehilangan berat terendah terjadi pada kayu waru bagian dalam yang diletakkan pada biakan Pycnoporus sanguineus HHB-8149 (0,53 persen). Kemampuan melapukkan kayu tertinggi terjadi pada C. versicolor, kemudian diikuti P. sanguineus HHB-324, Tyromyces palustris, dan Polyporus sp.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain