Ketahanan tiga jenis kayu untuk Bantalan Rel Kereta Api terhadap Jamur Perusak Kayu secara Laboratoris
Kayu untuk bantalan rel merupakan bahan yang belum dapat digantikan dengan produk lain terutama pada sambungan, simpangan dan jembatan. Akan tetapi, kayu yang telah terpasang untuk bantalan rel umumnya rawan terhadap serangan jamur pelapuk. Tiga jenis kayu yaitu bangkirai (Shorea laevis), meranti batu (Shorea platyclados) dan rasamala (Altingia exelsa) diuji terhadap jamur menggunakan standar DIN 52176 yang dimodifikasi dengan tujuan untuk mengetahui ketahanan kayu tersebut terhadap jamur pelapuk di laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kayu bangkirai dan meranti batu termasuk kelompok kayu resisten (kelas II), sedangkan kayu rasamala termasuk kelompok kayu agak-resisten (kelas III). Kehilangan berat kayu rasamala lebih tinggi dibandingkan dengan kehilangan berat kayu bangkirai dan meranti batu. Kemampuan jamur untuk melapukkan kayu beragam menurut jenis kayu yang digunakan dan jenis jamur yang menyerangnya. Kemampuan melapukkan kayu yang tinggi didapatkan pada Pycnoporus sanguineus HHB-324, Schizophyllum commune, Polyporus sp., Trametes sp. dan Tyromyces palustris. Kehilangan berat tertinggi terjadi pada kayu rasamala yang diletakkan pada biakan P. sanguineus (15,89 persen) dan S. commune (15,32 persen).
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain