Keawetan 52 jenis kayu Indonesia
Lima puluh dua jenis kayu yang berasal dari beberapa daerah di Indonesia untuk diuji keawetannya. Jenis-jenis kayu di atas dibuat contoh uji yang berukuran 60 cm x 5 cm x 5 cm. Pengujian dilakukan di hutan percobaan Cikampek, dikubur secara vertikal di lapangan terbuka sedalam 50 cm di dalam tanah dan dibiarkan 10 cm tetap timbul di atas permukaan, dengan jarak antara masing-masing 15 cm. Masing-masing contoh uji diamati setiap 6 bulan sekali serta dinilai tingkat serangan rayap dan kedalaman pelapukannya. Dari hasil pengujian tersebut dibuat klasifikasi keawetan berdasarkan umur rata-rata contoh uji. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar contoh uji rusak berat akibat serangan rayap. Dari 52 jenis kayu yang diteliti, 49 jenis yang diserang oleh rayap atau sekitar 94 persen.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain