Persamaan regresi volume pohon jenis Acacia mangium Willd. di daerah Sanggau, Kalimantan Barat
Tabel volume pohon jenis Acacia mangium Willd. disusun dengan tujuan untuk membantu dalam menaksir hasil produksi hutan tanaman jenis A. mangium Willd. yang efisien di wilayah Sanggau, Kalimantan Barat. Dua tabel volume yang disusun berdasarkan 51 pohon contoh dengan rentang diameter pohon dari 10 cm sampai 35 cm dan rentang tinggi pohon dari 12 meter sampai 23 meter. Dua persamaan regresi yang digunakan adalah : log V = a + b log d dan log V = a + b log d + c log h, dimana V = volume sampai diameter ujung 7 cm, d = diameter setinggi dada, h = tinggi pohon, a,, b dan c = konstanta. Persamaan regresi yang diperoleh untuk menaksir volume batang sampai diameter ujung 7 cm, untuk tarif : log V = -3,5963 + 2,2918 log d dengan galat baku = 13,3
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain