Text
Teknik Budidaya Komoditas Agroforestri di Lahan Gambut
Petani di Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan telah menggunakan pola agroforestri dalam mengelola lahan gambut, baik gambut tipis, gambut menengah dan gambut dalam. Tujuan dari kegiatan penelitian adalah mengetahui jenis-jenis komoditas agroforestri dan teknik budidaya jenis-jenis potensial untuk agroforestri di lahan gambut Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah. Metode yang digunakan adalah survei lapangan dan mewawancarai mendalam kepada para petani. Komposisi jenis tanaman terdiri dari tanaman berkayu, tanaman semusim, ternak dan ikan. Jenis-jenis tanaman yang telah dibudidayakan di lahan gambut dan memiliki produktifitas sangat baik adalah nenas, jeruk dan cabe. Teknik budidaya yang dilakukan oleh masyarakat umumnya cukup bervariasi, dari yang bersifat tradisional hingga menggunakan teknologi yang lebih moderen. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam budidaya tanaman di lahan gambut antara lain: pembuatan saluran drainase, ameliorasi lahan dan pemberian jenis pupuk yang tepat. Umumnya masyarakat menggunakan sistem surjan dan sistem gundukan dengan pengaturan saluran drainase. Walaupun belum banyak, namun sudah ada masyarakat yang menggunakan metode pengelolaan lahan tanpa bakar.
| 932 | PROS | Perpustakaan "R.I. Ardi Koesoema" | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain