ABSTRACT. Parashorea malaanonan (Blco) Merr.is a forest tree species from dipterocarpaceae. This tree species has been included in the IUCN's Global Red List of critically endangered species.To counter this condition a research is needed to study the ecological condition in naturalforest and its taxonomy and distribution. The purpose of this study is to collect data andinformation on ecology of Parashorea malaanonan (Blco) Merr in Labanan Forest Research Berau Regency, East Kalimantan. A purposive sampling method was used to produce an inventory of the natural stand with total area of 100 m x 100 m (1 ha) and divided into 25 sub-sample plots. Ecology data consist of (a) phisycal properties of soil, (b) chemical propertiesof soil and (c) micro climate data and additional data (d) topography. Data analysis uses vegetation analysis, species association and association coefficient. The result of the research showed that Parashorea malaanonan (Blco) Merr. has a minimum of Important value, a good physical properties (bulk density, soil porosity, soil moisture content, texture soil), a moderate chemical properties (pH acid, low of macro and micro element), low of micro climate, high humidity and low of light intensity.
Key Words : Parashorea malaanonan (Blco) Merr., ecology study.
ABSTRAK. Parashorea malaanonan (Blco) Merr. merupakan salah satu spesies dari famili dipterokarpa dari marga Parashorea yang sudah terancam punah. Parashorea malaanonan (Blco) Merr. sudah masuk dalam daftar IUCN dengan status critically endangered, sehingga perlu dilakukan suatu penelitian mengenai kondisi ekologinya di hutan alam agar ke depannya jenis ini memiliki data yang lengkap tidak hanya data taksonomi dan penyebarannya, tapi juga informasi mengenai kondisi ekologi habitatnya, sehingga informasi mengenai jenis ini cukup lengkap. Tujuan penelitian ini adalah melakukan pengumpulan data dan informasi mengenai kondisi ekologi Parashorea malaanonan (Blco) Merr. di hutan Penelitian Labanan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Pembuatan Plot dengan menggunakan rancangan purposive sampling dengan luas 1 hektar (100 m x 100 m) yang dibagi dalam 25 petak ukur dengan ukuran 20 m x 20 m. Pengambilan data ekologi berupa : a. Data sifat fisik tanah; b. Data sifat kimia tanah; c. Data iklim mikro; d. Data topografi. Analisis data menggunakan analisis vegetasi, berupa asosiasi jenis dan koefisien asosiasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Parashorea malaanonan (Blco) Merr. memiliki nilai penting jenis yang kecil, sifat fisik tanah yang relatif bagus baik bulk density, porositas tanah, kadar air tanah dan tekstur tanahnya, sifat kimia yang tidak terlalu bagus (pH asam,unsur makro dan mikro cukup rendah), iklim mikro dengan suhu sedang, kelembaban udara tinggi dan intensitas cahaya rendah.
Kata Kunci : Parashorea malaanonan (Blco) Merr., kajian ekologi.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain